Selain info yang terkait dengan dekorasi interior rumah, kamu juga perlu untuk mengetahui info terkait dekorasi penghijauan lahan, seperti halnya teras maupun taman rumah. Nah, beribncang mengenai dekorasi penghijauan lahan, kira-kira pernah gak sih kamu berfikir untuk membuat sebuah taman pada atap rumah/ bangunan (rooftop garden)?
Pengertian Rooftop Garden

Rooftop Garden merupakan sebuah inovasi dalam mendesain yang menghadirkan taman pada area atap suatu rumah/ bangunan. Saat ini, hal tersebut sudah menjadi bahan perbincangan yang hangat di dunia arsitektur. Tau gak sih? Bahwa rooftop garden ini kini dijadikan sebagai salah satu solusi dari masalah keterbatasan lahan perumahan dalam menyediakan ruang terbuka hijau (RTH).
Sejarah
Pengembangan ilmu desain rooftop garden merupakan sebuah desain yang sedang fenomenal di kalangan dunia arsitektur. Rooftop garden dikembangan pertama kali di Negara Jerman pada tahun 1980-an yang selanjutnya menyebar ke beberapa negara Eropa, seperti halnya Austria, Swedia, Belanda, Italia, Inggris, Perancis, dan Swiss. Bahkan untuk saat ini, sekitar 10% dari semua bangunan yang berada di Jerman, telah memiliki taman pada atap. Selain Negara Jerman, Austria (Linz kota) bahkan telah mengembangkan sebuah proyek rooftop garden sejak tahun 1983.
Di Inggris, Sheffield dan London. Pemerintah kota mereka bahkan sudah membuat sebuah kebijakan khusus terkait pengembangan taman (rooftop garden) pada atap rumah. Pengembangan akan taman atap juga sudah sangat populer di Benua Amerika Serikat, walaupun tidak seintensif di Benua Eropa. Di Amerika, konsep Rooftop garden pertama kali dikembangkan di Chicago, yang selanjutnya menjadi populer di Atlanta, dan New York (Wikipedia, 2008).
Beberapa beberapa negara di asia seperti halnyaJepang, Hong Kong, Singapura, Korea dan Cina, bahkan telah termasuk kedalamKawasan yang sedang mengembangkan proyek Rooftop garden.
Fungsi dari Rooftop Garden
Dari penjelasan diatas, dapat diambil kesimpulan bahwa banyak sekali negara yang saat ini sedang berada di tahap pengembangan proyek taman pada atap rumah. Banyaknya proyek yang berjalan tersebut tentu didasari dari manfaat yang dapat diberikan dari sebuah Rooftop garden. Nah, untuk kamu yang belum mengetahui berbagai manfaatnya. Berikut deretan manfaat dari adanya taman pada atap rumah yang perlu untuk kamu ketahui. Yuk simak penjelasannya berikut ini!
1. Menyejukkan Area Disekitar Rumah/ Bangunan
Kehadiran dari taman pada atap dapat mengurangi 10% hingga 25% udara panas yang dapat masuk dan mempengaruhi suhu dalam ruangan. Tanaman yang ditanam pada atap rumah/ bangunan tentu dapat menyerap udara panas pada di siang hari, yang kemudian melepasnya pada waktu malam hari. Alhasil, suhu yang ada di dalam ruangan dapat lebih rendah 3℃ hingga 4℃, apabila dibandingkan dengan suhu yang berada di luar ruangan.
Penurunansuhu udara terjadi akibat adanya taman pada atap rumah. Selain itu, pengaplikasiantaman pada atap rumah, dapat membantu untuk menghemat pemakaian energi listrik50%-70%, tentunya yakni dengan tidak menggunakan penyejuk ruangan secaraberlebihan.
2. Sebagai SebuahPelindung Bangunan
Rooftopgarden dapat menjadi sebuah insulator panas yang bisa mengurangiradiasi dari sinar matahari dengan cara efektif. Yang secara tidak langsung,hal tersebut dapat melindungi ekterior dari bangunan yang ada. Sehingga, dapatterhindar dari resiko terjadinya kerusakan fisik pada bangunan. Seperti halnyakebocoran atap, pelapukan dan sebagainya. Dengan kata lain, pengaplikasiantaman pada atap rumah atau bangunan dapat membantu bangunan tersebut untukmemiliki usia ketahanan yang lebih Panjang.
3. Sebagai Lapisan UntukMenahan Air
Walaupun tidak dapat menyerap air secara langsung ke dalam tanah, taman pada atap bangunan tersebut dapat dimanfaatkan untuk menyimpan sekitar 30% air dari air hujan. Air buangan yang tertahan pada taman atap rumah/ bangunan dapat didaur ulang kembali untuk kelangsungan kegiatan dalam rumah tangga. Seperti halnya menyiraman tanaman bahkan dapat dimanfaatkan dalam system saniter.
Baca Juga: 4 Cara Simpel Mengatasi Atap Bocor pada Rumah, Beserta Penyebabnya!
4. Meningkatkan KualitasUdara
Pengapliksiantaman pada atap dapat dikatakan sebagai upaya untuk menghadirkan sebuah ruangterbuka hijau (RTH) pada bangunan. Negara Hong Kong dan Tokyo bahkan telah melaksanakansebuah progam terkait penambahan Ruang Terbuka Hijau (RTH) melalui pembuatan tamanpada setiap atap rumah di permukiman yang cukup padat.
Bertambahnyaruang terbuka hijau tentu dapat meningkatkan kualitas dari lingkungan hidup,serta dapat membantu memengurangi resiko terjadinya pemanasan global.
5. Peredam Suara
Tahukah kamu, bahwa sebenarnya tanaman merupakan sebuah media yang dapat menjadi peredam suara? Yap. Tanaman seperti pepohonan merupakan media yang dapat meredam kebisingan. Sehingga, apabila kamu memilih untuk membuat sebuah taman pada atap bangunanmu. Hal tersebut dapat menjadi sebuah hal yang membantu kamu dalam meredam kebisingan yang ada di luar bangunan. Sehingga kamu dapat dengan nyaman berada di dalam bangunan tersebut.
6. Menyaring UdaraKotor
Manfaatselanjutnya ialah dapat menyaring udara-udara kotor diluar bangunan yang dapatmasuk kedalam bangunan. Proses fotosintesis yang terjadi di tanaman pada atapdapat menyerap partikel-partikel debu serta kotoran yang bersifat bahaya secaraefektif.
7. Menjadi Tempat Relaksasi Serta Hang-Out
Eits! Jangan lupa. Selain berfungsi untuk meredam bunyi dan memfilter udara kotor. Rooftop garden juga memiliki fungsi intensif, yakni sebagai area untuk berkegiatan sosial serta rekreasi bagi pemiliknya. Taman pada atap dapat menjadi sebuah tempat untuk bersantai sejenak dan melepaskan kepenatan setelah seharian melukan pekerjaan.
Contohdesain Rooftop Garden
1. Berkebun Pada DakRumah
![Berkebun di dak Rumah Beranda - Green Boarding House karya sigit.kusumawijaya | architect & urbandesigner [Sumber: arsitag.com]](https://i.ibb.co/MnbB4Sn/Artikel-35-b.png)
Desain satu ini memang sangat unik. Jadi untuk kamu yangsuka berkebun, namun tidak memiliki lahan pekarangan yang memadahi. Kamu bisamenggunakan dak atap rumahmu sebagai area bercocok tanam. Konsep dari ide iniyakni berfungsi untuk mengembangkan tanaman dengan menggunakan pengetahuan seputarurbanfarming untuk penanaman sayur-sayuran, buah-buahan serta tanamanlainnya yang dapat dikonsumsi.
2. Taman Serta KolamRenang Pada Atap
![Jenis taman atap kolam renang [Sumber: orchidlagoon.com]](https://i.ibb.co/qJHMWty/Artikel-35-c.png)
Untuk kamu yang senang dengan desain anti mainstream. Desain kali ini bisa kamu coba pada rumah milikmu jika kamu memiliki luasan atap yang cukup memadahi. Yap, desain atap dengan taman serta kolam renang merupakan sebuah perpaduan konsep yang dapat melahirkan sebuah area relaksasi yang kompleks bagi si pemilik.
3. Tamandengan Area Memasak
![Dapur outdoor pada desain taman rooftop [Sumber: czmcam.org]](https://i.ibb.co/dt0BBkx/Artikel-35-d.png)
Kalau yang ini, merupakandesain yang sangat cocok untuk kamu yang gemar memasak ataupun mengadakansebuah party barbeque di rumah milikmu. Gabungan konsep taman serta areauntuk memasak tentu membuat bangunan milikmu semakin terlihat kekinian danmenarik. Kamu juga tidak perlu khawatir akan udara panas, karena tanaman padataman dapat membuat kamu tetap merasa nyaman dan sejuk.
Nah itulah serba serbi terkait rooftop garden. Kira-kira artikel apa lagi nih yang kamu tunggu dari Website Studio Suryani Palamui? Yuk kami tunggu jawaban kalian di kolom komentar di bawah ini!
Kalau kamu suka dengan artikel ini, jangan lupa di share yah dan jangan lupa juga untuk mengecek berbagai artikel menarik lainnya di studio.suryanipalamui.com!
Post a Comment